Tolitoli- Bupati Sigi Mohamad Irwan melaksanakan Ramah tamah dan diskusi bersama Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Kabupaten Tolitoli di Cafe Kalukulolo Kabupaten Tolitoli pada 19 November 2022.
Diskusi tersebut dihadiri oleh mahasiswa Kabupaten Tolitoli yang tergabung dalam Keanggotaan HMI secara aktif dan juga di ikuti oleh beberapa Alumni HMI yang ada di Kabupaten Tolitoli.
Dalam diskusi tersebut Bupati Sigi Mohamad Irwan menyampaikan visi dan harapannya terhadap kesiapan pemuda dalam menghadapi dinamika resisi yang terjadi saat ini, baik dari sisi sosial, politik, ekonomi, dan budaya yang terjadi di seluruh dunia khususnya di Indonesia dan lebih khusus di Provinsi Sulawesi Tengah,
Bupati mengharapkan agar seluruh pemuda dapat bersama memikirkan apa yang harus dilakukan dan disiapkan untuk menghadapi tantangan tersebut khususnya Ibu kota negara baru di Kalimantan nantinya.
Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi bersama seluruh anggota dan Alumni HMI yang hadir.
Setelah melaksanakan diskusi bersama HMI Kabupaten Tolitoli Bupati Sigi melanjutkan kegiatan dengan melaksanakan silaturahmi bersama Tokoh Adat Masyarakat Dondo dan Persatuan Keluarga Selayar di Tolitoli yang dilaksanakan di kediaman bapak Baso di Dusun Lembah Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli sampai dengan selesai.