Sigi  

Wabup : Langkah Strategis Dalam Upaya Penanganan Stunting Terfokus Di dua Kecamatan

SIGI– Wakil Bupati Sigi, Bapak Samuel Yansen Pongi, hari ini secara resmi membuka kegiatan diseminasi dan rencana tindaklanjut audit kasus stunting siklus I Kabupaten Sigi, Selasa (25/6/2024).

Acara ini merupakan langkah strategis dalam upaya penanganan stunting yang terfokus di dua kecamatan, yaitu Kecamatan Marawola dan Kecamatan Kinovaro.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam menurunkan angka stunting di Kabupaten Sigi.

Wabup mengungkapkan bahwa berkat usaha bersama ini, angka kasus stunting berhasil menurun hingga 10,4 persen.

“Kita patut berbangga karena kerja keras kita telah membuahkan hasil yang nyata. Penurunan angka stunting sebesar 10,4 peraen ini adalah bukti konkret bahwa sinergi dan kolaborasi antar berbagai pihak sangat penting dalam menangani masalah kesehatan masyarakat,” ujar Wakil Bupati Sigi, Samuel Yansen Pongi.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB), Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), serta Camat Kinovaro dan Camat Marawola.

Kehadiran para pejabat ini menunjukkan komitmen kuat pemerintah daerah dalam menangani masalah stunting dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Kegiatan diseminasi dan rencana tindaklanjut audit kasus stunting ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat langkah-langkah strategis dalam penanganan stunting di Kabupaten Sigi, terutama di dua kecamatan yang menjadi fokus utama.

Pemerintah Kabupaten Sigi terus berkomitmen untuk menurunkan angka stunting dan meningkatkan kesehatan serta kesejahteraan anak-anak di daerah ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *