Sigi  

Mengalami Kekalahan 3-0 Dipertandingan Pertama Leg Pengisian, Tim PEMDesa Sibalaya Utara Target posisi Runner up Grup “F”

Sibalaya Utara,- terjadi duet Seru Antar Tim PEMDesa VS KBL dalam turnamen Sepak Bola Liga Ramadhan, berlangsung di lapangan Mbulava Sibalaya Utara, Kamis (6/4/2023).

Dikatakan serunya pertandingan ini, dimana pemain tim PEMDesa Sibalaya Utara sendiri merupakan Kumpulan Eks Pemain Senior dari Kesebelasan Putra Kaili dan AMS 1955.

Sedangkan Pemain “Keluarga Besar Lonja” disingkat KBL ini merupakan Para Junior Remaja pendatang baru dibawa asuhan Coach Arifin (Uprin).

Pada saat Pluit Babak pertama dibunyikan,Tim PEMDesa Sibalaya Utara terbukti Mendominasi Permainan.Hanya saja,Ricky,dkk belum mampu menembus Gawang Tim KBL Dikarenakan, Kuatnya palang pintu Pertahanan Para Junior Remaja KBL tersebut. Akhirnya,1×25 menit babak pertama hasil Pertandingan masih 0-0,.

Menjelang babak Kedua dimulai,Tim PEMDesa Mencoba merubah skema permainannya dengan menurunkan beberapa Pemain Andalannya, dan mencoba memasukan striker andalannya Dio Pramana Putra.Namun sayang, skema tersebut tidak mampu memberikan hasil maksimal.

Justru sebaliknya,Tim KBL Lebih mendominasi lajunya pertandingan babak kedua.

Disela 10 menit babak kedua baru saja berlangsung,Terjadi serangan balik oleh Tim PEMDesa didepan gawang pertahanan KBL.

Ujicoba satu tendangan spekulasi jarak jauh Oleh Pemain PEMDesa Sunarto mengenai tangan dari seorang pemain Belakang KBL dan menghasilkan tendangan Finalti buat Tim PEMDesa.

Rikman, yang menjadi eksekutor mengambil Tendangan Finalti tersebut, Dan malangnya Tendangan Finalti dapat dibaca oleh Kiper Tangguh KBL.

Permainan pun semakin seru. Balasaan serangan Tim KBL Rifai, dan kawan-kawan mencoba merusak jantung pertahanan Tim PEMDesa. Dan benar, satu tendangan spekulasi dari salah seorang pemain KBL Mengenai tangan pemain Tim PEMDesa dan berujung Finalti.

Finalti pun berujung baik, Rifai sebagai eksekutor mampu menjebol gawang Tim PEMDesa yang dijaga Kiper Ali Akbar,dan menghasilkan 1-0 Bagi Kesebelasan KBL Dimenit Ke-30.

Silang serang pun terjadi antar kedua kesebelasan. Namun, sayang Kesebelasan PEMDesa belum mampu menyamai Skor. Justru, Kesebelasan KBL Membangkitkan serangannya dengan mengempur pertahanan PEMDesa.

Dan Terbukti serangan dimenit Ke-35 menghasilkan Owen Gol sendiri dari Pemain belakang Kesebelasan PEMDesa.Dan skor pun berubah menjadi 2-0.

Dimenit Injury time, Kesebelasan KBL Tetap saja meningkatkan arus serangan mereka mengempur Barisan Kesebelasan PEMDesa Sibalaya Utara.Pada sisa 1 menit babak terakhir Kesebelasan KBL Malah menciptakan Gol Tambahan lagi kegawang Ali Akbar,dan menutup akhir pertandingan Liga Ramadhan 3-0 Antar PEMDesa VS KBL dengan kemenangan mutlak Buat KBL.

Atas hasil awal laga pertama ini,Deddhy Syamsul selaku manajer Kesebelasan PEMDesa memberikan support atas kemenangan Kesebelasan KBL.Dan menyatakan Kesebelasan PEMDesa akan Tetap diyakini mampu Menempati Posisi Runner up diklasemen Grup “F”.

“Walaupun kami kalah dipertandingan pertama ini,saya selaku manager Tim PEMDesa yakin Kesebelasan saya akan lolos ke babak selanjutnya dengan Menargetkan Posisi Runner up,”Tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *