Sigi  

Apel Gelar Pasukan operasi ketupat Tinombala, Dipimpin Bupati Sigi

SIGI, – Apel gelar pasukan operasi ketupat Tinombala 2023 berlangsung di halaman Mako Polres Sigi, di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Senin pagi, (17/4/2023).

Dengan mengangkat tema “Mudik Aman dan Berkesan”, Apel tersebut dipimpin langsung Bupati Sigi, Mohamad Irwan, didampingi Kapolres, AKBP. Reza A. Simanjuntak, SH.,S.I.K.,MH, Kodim 1306/Kota Palu, Kejaksaan Negeri (Kejari) Donggala, Pengadilan Negeri Donggala, Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Sigi, Kasat Pol PP-Damkar Sigi dan Forkompinda lainnya.

Pada operasi ketupat kali ini, Bupati Sigi didampingi Kapolres dan forkopimda lainnya, mengecek langsung kesiapan pasukan serta dilakukan penyematan pita ke tiap-tiap perwakilan pasukan.

Beberapa poin amanat Kapolri, Drs. Jenderal Listyo Sigit Prabowo, M.Si yang dibacakan oleh Bupati, Mohamad Irwan, diantaranya yakni apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi ketupat 2023.

“Hal ini adalah wujud nyata sinergitas Polri dengan Stakeholder terkait dalam rangka perayaan hari raya idul Fitri 1444 Hijiriah,“ kata Mohamad Irwan.

Dikatakannya, pengamanan mudik lebaran tahun lalu mendapat apresiasi dari masyarakat. Hal ini berdasarkan survei indikator periode 5 – 10 Mei 2022, terapat 73,8% masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2022.

“Penilaian positif tersebut harus menjadi pemacu semangat, sehingga pengamanan mudik tahun 2023 dapat dilaksanakan lebih baik,“ ucap dia.

Oleh sebabnya, lanjut Mohamad Irwan, Polri bersama stakeholder berkomitmen melaksanakan pengamanan secara lebih optimal, melalui operasi terpusat dengan sandi “Ketupat 2023” selamat 14 hari sejak tanggal 18 April-1 Mei 2023.

“Operasi ketupat melibatkan 148.261 personel gabungan dengan menempati 2.787 pos dengan rincian, 1.857 pos pengamanan, 713 pos pelayanan dan 217 pos terpadu se tanah air“. Imbuhnya.

Giat dilanjutkan dengan pemusnahan barang bukti hasil sitaan minuman keras antara lain, 919 liter saguer dan 373 liter cap tikus dalam rangka cipta kondisi menjelang hari raya lebaran Idul Fitri 1444 Hijiriah.

Adapun hasil sitaan dilaksanakan kurun waktu Januari – April 2023.

Untuk itu, masyarakat di wilayah hukum Polres Sigi di himbau untuk tidak berlebihan merayakan kegembiraan, karena setiap yang berlebihan itu akan mengakibatkan yang tidak baik. Kemudian, tidak meminum minuman keras serta warga juga diminta jikalau ada hal-hal yang dicurigai diluar sana, diharapkan untuk segera melapor ke pihak yang berwajib. Demikian penyampaian Polri bersama pemerintah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *